PILIH BOARD ATAU GYPSUM? SIMAK PERBANDINGANNYA

Dalam dunia konstruksi. pemilihan material plafon merupakan hal yang sering kali membuat orang bingung “Pakai board atau gypsum yaaa…”. Pemilihan Material plafon sangat menentukan hasil akhir, baik dari segi fungsionalitas maupun estetika. Dua pilihan yang paling populer adalah gypsum dan board. Masing masing juga memiliki kelebihan dan kekurangan tergantung kebutuhan bangunan. Buat kamu yang masih bingung mau pilih pakai board atau gypsum, yuk simak perbandingannya:

1.  Jenis dan Bahan Dasar 

  • Gypsum: Terbuat dari bahan utama kalsium sulfat dihidrat, di lapisi kertas khusus. Di gunakan untuk plafon, bisa juga sebagai dinding partisi interior.
  • Board:  Terbuat dari campuran semen dan berbagai bahan penguat seperti serat selulosa, serat fiberglass, atau bahkan serpihan kayu, tergantung pada jenis produknya. Lebih kuat dan tahan cuaca. 

 

2. Perbandingan Kekuatan dan Daya Tahan Board vs Gypsum

  • Gypsum: 

a. Lebih ringan dan mudah dipasang, tetapi rentan pada kelembaban tinggi.

b. Tidak cocok untuk area lembab contohnya seperti kamar mandi atau area eksterior.

  • Board:

a. Lebih kuat dan juga tahan air

b. Ideal untuk area outdoor, kamar mandi, dan dapur


 

3. Estetika dan Finishing: Board atau Gypsum yang Lebih Unggul?

  • Gypsum: 

a. Permukaanya halus, jadi cocok untuk finishing cat dan wallpaper.

b. Bisa dibentuk untuk plafon drop celling atau desain lengkung, jadi lebih bervariasi.

  • Board:

a. Tekstur lebih kasar, tetapi tetap bisa di cat.

b. Kurang fleksibel untuk desain rumit, tapi juga kokoh untuk panel datar.


belanja material_pilih board atau gypsum: simak perbandingannya

4. Pemasangan dan Bobot: Mana yang Lebih Praktis

  • Gypsum:

a. Mudah dipasang, dipotong, dan juga lebih ringan.

b. Cocok juga untuk pekerjaan dan area interior.

  • Board:

a. Lebih berat bahkan butuh alat khusus saat pemasangan.

b. Tapi hasilnya lebih kokoh dan tahan lama.


5. Harga dan Efisiensi

  • Gypsum:

a. Harga relatif lebih murah.

b. Cocok untuk proyek hemat biaya di area kering.

  • Board:

a. Harga lebih mahal tapi sebanding juga dengan ketahanannya.

b. Investasi jangka panjang untuk area yang membutuhkan perlindungan lebih.


Kesimpulan: Pilih Board atau Gypsum Sesuai dengan Kebutuhanmu

Kebutuhan Pilihan Ideal
Ruang tamu Gypsum
Plafon rumah Gypsum
Kamar mandi/dapur Board
Dinding luar Board
Proyek cepat dan hemat Gypsum
Proyek tahan cuaca/lembab Board

Mau pilih pakai board atau gypsum juga harus di sesuaikan dengan kondisi lingkungan, desain, dan anggaran. Jangan melihat hanya dalam segi harga, tapi juga pertimbangkan dari segi ketahanan dan fungsi jangka panjang. Jika di gunakan dengan tepat, keduanya akan memberikan hasil maksimal untuk rumah anda,

Jika kamu bingung cari toko bahan material yang berkualitas dimana, kunjungi belanjamaterial.com dan temukan berbagai macam jenis board, gypsum, bahkan bahan material bangunan lainnya. Klik juga disini untuk mendapatkan berbagai macam rekomendasi bahan material bangunan lainnya, yang pastinya lengkap dan berkualitas.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *